Liburan Sekolahku

 Pada liburan sekolah, aku tidak pergi kemana mana sama sekali, melainkan aku berlatih bulutangkis atau yang biasa disebut "badminton". 

Pada blog kali ini saya akan menceritakan tentang sejarah bulutangkis. 

jadi sejarah bulutangkis di dunia berawal dari negara Mesir sekitar 2000 tahun yang lalu. Namun ada beberapa sumber yang mengatakan badminton berasal dari negara China & India. 

Permainan bulutangkis dapat dimainkan/dipertandingkan oleh putra & putri dalam kategori tunggal (single/sendiri), Ganda putra/putri, Ganda campuran putra & putri. 

Pada gambar dibawah, Ia ada Susi Susanti. Ia memiliki julukan "Sang Balerina" dikarenakan cara bermainnya yang sangat lentur dalam mengejar bola (shuttlecock). Ia adalah seorang pebulutangkis asal Indonesia keturunan Tionghoa. Ia lahir pada 11 Februari 1971. Ia terkenal dengan gaya ia melakukan service/servis pada awal permainan/pertandingan.



Itulah sedikit profil tentang idola saya yang bisa anda semua lihat fotonya diatas ini. 

selain Susi Susanti, saya juga mengidolakan "Gregoria Mariska Tunjung" ia adalah seorang pebulutangkis yang masih bisa dibilang cukup muda di kalangan pebulutangkis lainnya. 


Gregoria Mariska Tunjung terkenal karena memberi satu-satunya gelar nama Indonesia pada turnamen "Kumamoto Masters Japan". Sekarang pebulutangkis ini berada di peringkat 8 BWF dengan koleksi point 80.340 point. Tunjung berasal dari Wonogiri, Jawa Tengah. atlet kelahiran 11 Agustus 1999 ini pun secara mantap mengatakan bahwa gelar juara yg diraihnya hari ini menjadi motivasi ia untuk mulai bangkit dan berprestasi lagi di kejuaraan lainnya. 


Comments

Popular posts from this blog

LIBURAN SEKOLAHKU

Teknologi ada di sekitar kita🤖